Selasa, 27 Desember 2011

Gravitasi

kami dari gravitasi
menarik berita menjabarkan makna
dimanapun ada peristiwa
kan jadi kisah

kisah persahabatan
dan juga kisah kegilaan
tak lupa pula
cerita cinta

persahabatan ini
kan abadi selamanya
persahabatanh ini
kan semakin menggila

kami dari gravitasi
menarik berita menjabarkan makna
apapun namanya
gunadi maskotnya

maskot ekspresi
dan juga maskot gravitasi
tak lupa pula
maskot homo sejati

Senin, 12 Desember 2011

Untuk apa ku Datang?

Untuk apa ku datang?
kata katamu
lalu sekarang hujan

Untuk apa ku datang?
wajahmu
jarak yang jauh

Untuk apa ku datang?
pandangan mata
karena puisi ini telah mengatakan
Untuk apa ku datang?

Minggu, 11 Desember 2011

Ujung ujung jalan yang gelap

Diam diantara rimbun mentari
Terhirup udara sesejuk lahar merapi
Tertidur aku sangatlah lama
Nikmati angin sepoi pembakar jiwa

Dan datang bidadari dari neraka
Membawa minuman tu racuniku
Dibelainya aku tak berdaya
Dibawanya tubuh ke dalam surau

Disana semua orang sedang bahagia
Kecuali cacing tanah yang menggeliat liat
Akupunbegitu kagum melihatnya
Hingga air mata mengalir dari sebuah penat



Sabtu, 03 Desember 2011

Sang Penyair

Gelap telah menelan bumi
Hitamnya tersapu sinar bulan
Terlihat sesosok manusia
Memandang langit seakan mencari sesuatu
Diapun mulai menodai kertasnya
Dengan kata yang tak ku mengerti
Barulah jika kantuk menyelinap
Takkan ada tubuh yang takkan jatuh

perjalanan dalam gelap mimpi

Di dalam sebuah perjalanan
Ku melihat bintang melambai
Namun ku hanya bisa diam
Memikirkan arti puisi yang kau buat

Dan ketika awan mendung memayungi hati
Terlihat semua pudar di tepian waktu
Kupun terseret ke dalam kantuk pagi
Hanyalah kecewa yang dibuat mimpi lagi

Merekapun tertawa disaat ku sedang bimbang
Karena teman terbaik belum ku temukan
Kemudia ku tahu angin telah membutakan jiwa putihmu
Hingga kau menangis di dalam api ceria

Lalu buih buih di wajahmu
Membuatku menjerit kesakitan
Sukmaku melebur ke dalam kalbuku
Kupun bertemu denganmu di gelapnya malam

Jumat, 02 Desember 2011

aku gila

aku gila
aku emang gila
tak perlu dipertanyakan
tak perlu di check ataupun kalian test

karena mereka mengatakan ku gila
kawankupun mengatakan aku gila
orang gila juga katakan aku gila
dia juga katakan aku gila

aku memang gila cinta
sampai dia bosan menunggu kegilaanku di hari esok

hingga dia tak mampu bangun di pagi hari
karena ku penjarakan dia dalam mimpi
karena hanya disitulah
ku dapat bercinta tanpa menempelkan kulit


Selasa, 29 November 2011

serigala malam

seringai malam telah terlihat menghujam bumi
para pemberontak bergegas mencari bulan
hingga jeritan hati mencabik nurani
dan pesta berdarah membumbui kegelapan

laku kurasakan bau kematian di udara
dan kulihat hitam membiaskan cahaya
sayup sayup ku dengar debu debu angkasa berbisik
"sayat senja, dustai malam, perkosa pagi"

namun sebelum fajar menjadi pahlawan
serigala malam telah bergegas tuk pulang
walau begitu malam akan kembali datang
hingga mendung tak henti hentinya teteskan hujan

sepenggal cerita cinta part 37 "sakit"

saat gue bengong
ada anjing menggongong
gigit gue
di bagian bokong
saat gue ikut perang
ada pedang melintang
tusuk gue
di bagian terlarang

sakit yang ku rasakan
tak sesakit sakit yang kau berikan

kau telah sate mataku
kau telah cincang hatiku
kau telah rebus jantungku
dengn selingkuhanmu

sepenggal cerita cinta part 5

ketenangan di udara
saat kau berikan lambaian jari manismu ke langit
dan apakah tanganmu tu tak tergores sayang
oleh angin sepoi2 yg sering menggodamu untuk tidur di pangkuanku

sepenggal cerita cinta part 86

jangan lukis wajahku ini sekarang
ruang dan waktu masihlah gelap
cukup kau bayangkan aku
sedang mencari tirta di surga karena diri ini dahaga akan cinta